RADARINDONESIANEWS.COM, JEMBER - Sebagai Pejabat Baru karena baru 2 bulan menjabat Danramil 0824/21 Puger Kapten Inf Slamet Efendi hari demi hari melaksanakan langkah-langkah sebagai aparat kewilayahan diantaranya dengan bersilaturahmi dengan para tokoh ulama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan lain-lain.
Seperti yang dilakukan Kapten Inf Slamet Efendi pada hari Kamis 24/11/2016 Pukul 10.00 Wib saat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Al Kharumain di Ds Mojosari Kec Puger yang diterima langsung oleh KH Zulkarnaen selaku pimpinan Pondok Pesantren Al Kharumain.
KH Zulkarnaen menyampaikan terima kasih sekali atas kerawuhan Danramil dikediamannya, ini merupakan wujud sinergitas atau kebersamaan antara dan umaroh.
Saat kami konfirmasi Slamet Efendi menjelaskan bahwa kunjungan atau silaturohmi ini adalah hal yang biasa dan harus kita lakukan apalagi sebagai pejabat baru disini, tentunya saya mohon restu dari semua elemen masyarakat disini termasuk ulama seperti KH Zulkarnaen ini.
Slamet Efendi juga menegaskan bahwa diberbagai kesempatan dirinya juga sudah sowan atau bersilaturahmi kepada tokoh lainnya baik tokoh agama maupun tokoh masyarakat, beberapa waktu yang lalu saya juga ke KH Maulana Syuhada Ponpes Darul Muhibin, Ust Arif Machmud Ponpes Darul Mukhalasim dan lain-lain, pada kesempatan-kesempatan tersebut saya menghimbau agar para tokoh yang memiliki umat atau santri untuk dapatnya turut mendinginkan suasana manakala ada permasalahan diwilayah.
Bangsa Kita sebagai bangsa yang Bhineka Tunggal Ika tentunya kita harus saling hormat menghormati antar umat beragama, saling asah, saling asuh sehingga keberagaman yang ada menjadi nuansa yang indah dalam suasana keharmonisan, dalam memantapkan kondusifitas wilayah.
Menyikapi hal tersebut Komandan Kodim 0824 Jember Letkol Inf Muhammad Nas, S.I.P sangat mendukung sekali apa yang telah dilakukan jajaranya, dan kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang harus selalu dilakukan oleh aparat jajarannya.
Dengan intensitas komunikasi sosial tersebut tentunya mampu turut meredam manakala ada permasalahan, turut memelihara kebhinekaan dan keragaman Bangsa Indonesia hal tersebut tentunya sangat beralasan bahwa “Bersama Rakyat TNI Kuat”, dalam menunjang tetap tegak kokohnya petahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (sis24)
0 komentar:
Posting Komentar