Latest News
Selasa, 22 November 2016

Kafilah Cileles Siap Sukseskan MTQ Tingkat Kabupaten Lebak Ke - XXXV

LEBAK RADAR INDONESIA NEWS.COM - Pada perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kabupaten Lebak ke -  XXXV, bertempat di Kecamatan Banjarsari yang dimulai Minggu 20 November 2016 sampai dengan 24 November 2016, Kafilah Kecamatan Cileles siap berpartisipasi dan mensukseskan pelaksanaannya

Kami mewakili Kecamatan Cileles, tentunya mewakili semua elemen dari Muspika, para Kepala Desa dan jajarannya, Alim Ulama, para Tokoh masyarakat serta kelembagaan yang ada selalu siap berpartisipasi dan mensukseskan MTQ tingkat Kabupaten Lebak yang ke - XXXV ini

"Kesiapan ini terbukti peserta yang dikirim merupakan hasil seleksi di tingkat Kecamatan yang dilaksanakan pada bulan agustus 2016 kemarin ". Dikatakan Dartim.S.Sos, Camat Cileles, kepada radarindonesianews.com, Selasa (22/11)

Dijelaskan Dartim, peserta yang dikirim adalah putra dan putri Cileles yang semuanya berjumlah 37 orang. Disinggung mengenai juara, menurut Dartim, kami menyerahkan sepenuhnya kepada dewan hakim

" kalau masalah target juara kami serahkan sepenuhnya kepada dewan hakim karena, juara bagi kami bukan tujuan tetapi, membumikan Al - Qur'an itulah sejatinya tujuan diadakannya MTQ ". Katanya

Pada gelar Pawai Ta'aruf Kecamatan Cileles terbukti kekompakannya. mengingat dari semua unsur turut serta ikuti kegiatan dan tak ketinggalan, kreasi dari masyarakat Kecamatan Cileles yakni kreasi kerajinan tangan anyam - anyaman pandan dari Desa Daroyon turut juga dipamerkan, kreasi anyam - anyaman pandan tersebut tergabung pada kelompok Raja Polah dan Ratu Polah yang membuat Pawai Ta'aruf saat itu sangat meriah. (Handa)
  • Comments

0 komentar:

Item Reviewed: Kafilah Cileles Siap Sukseskan MTQ Tingkat Kabupaten Lebak Ke - XXXV Rating: 5 Reviewed By: radarindonesianews.com