Latest News
Selasa, 29 November 2016

Awal Pekan, Hujan Diprediksi Guyur Jabodetabek

Dok.radarindonesianews.com
RADARINDONESIANEWS.COM, JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), memprediksi pada Senin (28/11/2016) wilayah Jabodetabek akan diguyur hujan.

Melalui laman resmi BMKG, disebutkan pada pagi akan berawan kecuali hujan ringan terjadi di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Namun, di wilayah Depok sendiri turun hujan ringan sejak pukul 05.30 WIB hingga kini.

Siang hari diperkirakan hujan ringan akan mengguyur Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Kepulauan Seribu. Sementara di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan diguyur hujan sedang dan hujan petir akan terjadi di Depok, Bogor dan Tangerang.

Pada malam hari, hujan petir akan terjadi merata di Jabodetabek. Diketahui musim hujan diperkirakan akan terus turun hingga awal 2017, karenanya BMKG selalu mengingatkan warga untuk selalu waspada dalam menghadapi berbagai kemungkinan bencana seperti banjir.

Sementara itu dilaporkan TMC Polda Metro, lalu lintas di beberapa titik di Jakarta juga terpantau terjadi kemacetan dan hujan ringan yang mengguyur.

Di antaranya, lalu lintas selepas GT Bekasi Barat arah Cawang yang terpantau padat merayap, disertai cuaca hujan.

Disebutkan juga lalu lintas Tol Jorr KM 23 sekitaran Fatmawati terpantau ramai lancar dikedua arahnya, dengan cuaca hujan gerimis.[TB]
  • Comments

0 komentar:

Item Reviewed: Awal Pekan, Hujan Diprediksi Guyur Jabodetabek Rating: 5 Reviewed By: radarindonesianews.com